Senin, 24 Oktober 2016

Puisi Cinta Terindah - "Tentang Kesepian.."

Pengarang  : Mulyana Pratama
Tema Puisi : Rindu masalalu

Aku terbiasa sepi
Menyendiri dikeheningan malam
Menyudutkan diri disudut ruang kamar
Bersama kerinduan-kerinduan yang memilukan..
Aku merindu lagi..
Tentang masa itu
Masa dimana aku tak terbiasa sepi
Selalu bahagia bersamamu
Mengukir hari-hari indah
Sepertinya aku tak mengenal tentang bagaimana itu kesepian
Tapi setelah kamu pergi..
Semuanya berubah begitu saja
Aku tak lagi mengenal kebahagiaan
Terbiasa sepi
Menyendiri disudut ruang kamar
Hening..
Bersama kerinduan-kerinduan yang memilukan..
Izinkan aku memelukmu lagi..
Meski hanya dalam bayang aku mendekapnya
Aku cuma rindu
Tentang masa itu
Tentang kebahagiaan yang kamu ciptakan
Bukan tentang kini yang terbiasa menyepikan diri..
Ku benturkan kepalaku
Pada sudut ruang kamar yang hening..
Menyadarkan diri..
Mencoba melupakan kerinduan
Dan kembali menerima kenyataan
Aku terbiasa sepi... 

#moelSPAC
Like halaman ➡ Puisi Cinta Terindah (fanspage)
Follow ig ➡ @puisi.terindah

Tidak ada komentar: